Cara Mengecek Pendapatan Adsense Tanpa Repot Repot Membuka Akun

Cara mengetahui penghasilan adsense tanpa repot repot membuka akun karena tidak harus login. Google adsense rupanya semakin mempermudah publisernya didalam mengontrol aktifitas pendapatan mereka, hanya dengan satu klik saja nilai pendapatan adsense mulai dari satu hari, hari kemaren, satu bulan akan diperliahatkan secara detil, cara ini lebih mudah dan praktis karna si pemilik akun tidah harus login terlebih dahulu.

Cukup dengan menggunakan ekstensi Google Chrome yang bernama Google Publisher Toolbar. Dengan memasang toolbar milik Google ini maka kita akan lebih mudah memonitoring penghasilan Google Adsense dengan satu klik saja, Selain penggunaanya yang lebih user friendly, kita juga bisa lebih cepat mengantisipasi jika ada hal-hal tak terduga yang mengakibatkan terjadinya invalid clicks, dengan begitu tindakan penyelamatan terhadap akun Adsense anda bisa lebih cepat diantisipasi.

Untuk mengetahui pendapatan adsense anda setiap saat tanpa harus login ke akun adsense maka kita harus menginstal Google Publisher Toolbar yang bisa kita dapatkan di Toko Web Chrome atau anda kunjungi link dibawah untuk diinstall di browser Google Chrome anda. Berikut ini silakan ikuti petunjuknnya.

Cara menggunakannya:
Klik pada ikon Google Publisher Toolbar yang terdapat di pojok kanan atas browser anda. Maka akan tampil jendela kecil berisi Taksiran pendapatan hari ini, kemarin, selama bulan ini dan bulan lalu. Contohnya bisa anda lihat gambar dibawah ini.

Fitur lain :
Jika laman Dasboar pada menu akun adsense menampilkan versi bahasa inggris serta nominal menggunakan US dolar, ekstensi ini menampilkan rincian dalam bahasa Indonesia dan nominal IDR Rupiah. Selain itu anda akan terhindar dari klik tidak sengaja pada iklan adsense anda sendiri, karna iklan tertutupi oleh pelindung tipis warna hijau transfaran.


Ekstensi Google Publisher Toolbar ini juga akan menampilkan saluran URL anda yang lainnya, jika anda menayangkan iklan Adsense pada situs lainnya. Untuk saat ini, di Google Publisher Toolbar kita juga dapat mengaktifkan Doubleclick for publishers, Doubleclick ad exchange dan Google Analytics.


Silahkan buka isi tautan ► Google Publisher Toolbar. lalu tekan tombol ADDED TO CHROME. Setelah terinstal aktifkan semua bidang kota warna biru.

Ok selamat mencoba semoga anda sukses dengan pendapatan adsense anda.